Week 1 Alpro - Alogarithm & Pemprogramman
UC People
Week 1
Di minggu pertama ini saya mempelajari Alogarithm & Programming, Apasih Alogarithm & Programming itu sendiri?
- Alogarithm adalah suatu urutan dari beberapa langkah yang logis guna menyelesaikan masalah. Pada saat kita memiliki masalah, maka kita harus dapat untuk menyelesaikan masalah tersebut dengan menggunakan langkah-langkah yang logis. Contoh dari algoritma sederhana dalam kehidupan nyata adalah pada saat memasak air. Hal-hal yang perlu dilakukan untuk memasak air seperti berikut : siapkan panci, masukkan air secukupnya ke dalam panci, tutup panci tersebut, letakkan panci tersebut di atas kompor, hidupkan kompor dengan api sedang, apabila air sudah mendidih, matikan kompor, setelah itu angkat panci tersebut dari kompor. Langkah-langkah untuk memasak air tersebut merupakan algoritma memasak air. Sehingga memiliki urutan langkah-langkah yang logis.
- Pemprograman adalah proses menulis, menguji dan memperbaiki (debug), dan memelihara kode yang membangun suatu program komputer. Kode ini ditulis dalam berbagai bahasa pemrograman. Tujuan dari pemrograman adalah untuk memuat suatu program yang dapat melakukan suatu perhitungan atau 'pekerjaan' sesuai dengan keinginan si pemrogram. Untuk melakukan pemrograman, diperlukan keterampilan dalam algoritma, logika, bahasa pemrograman, dan pada banyak kasus, pengetahuan-pengetahuan lain seperti matematika.Pemrograman adalah suatu seni dalam menggunakan satu atau lebih algoritma yang saling berhubungan dengan menggunakan suatu bahasa pemrograman tertentu sehingga menjadi suatu program komputer. Bahasa pemrograman yang berbeda mendukung gaya pemrograman yang berbeda pula. Gaya pemrograman ini biasa disebut paradigma pemrograman.Apakah memprogram perangkat lunak lebih merupakan seni, ilmu, atau teknik telah lama diperdebatkan. Pemrogram yang baik biasanya mengkombinasikan ketiga hal tersebut, agar dapat menciptakan program yang efisien, baik dari sisi saat dijalankan (run time) atau memori yang digunakan.
Terdapat 2 cara untuk melakukan membentuk algoritma dalam programming :
1. Flowchart, yaitu jenis diagram yang mewakili algoritma , alur kerja atau proses,
yang menunjukkan langkah-langkah sebagai kotak dari berbagai jenis, dan
urutannya dengan menghubungkannya dengan panah.
2. Pseudocode, yaitu deskrpsi tingkat tinggi informal tentang prinsip operasi program
komputer. Struktur Pseudocode terdiri dari : Header (informasi mengenai algoritma),
Declaration (menjelaskan variable, konstanta, prosedur, dan data yang akan
digunakan), dan Description (menjelaskan langkah-langkah penyelesaian masalah).
Selanjutnya, saya akan membahas mengenai bahasa pemprogaman java. Aplikasi yang saya pergunakan adalah application NetBeans di PC.
Ada juga beberapa input untuk operator matematika :
1. simbol "+" = +
2. simbol "-" = -
3. simbol "x" = *
4. simbol "/" = /
5. simbol "^" = Math.pow (__,__)
6. simbol akar = Math.sqrt (_)
7. sisa bagi = _%_
Ada beberapa bahasa program java yang saya ketahui awalnya :
1. String : untuk menyimpan lebih dari 1 karakter
2. char : untuk menyimpan 1 karakater
3. int : untuk menyimpan angka bulat
4. float : untuk menyimpan angka desimal
5. boolean : menyimpan nilai logika true/false
jadi menurut saya pemprograman bisa kita pecahkan jika kita terus berlatih dan mencoba hal baru untuk memperoleh hasil yang maksimal semoga artikel diatas bisa membantu
sekian dari saya apabila ada kekurangan mohon bisa di tambahkan dan jangan lupa comment jika ada kritik dan saran terima kasih....
Salam Entrepreneur~
Komentar
Posting Komentar